Implementasi
Komputasi Pada Bidang Kimia
Raka Futu, Teknik Informatika, Universitas Gunadarma
Abstraksi
Komputasi sains merupakan salah
satu cabang ilmu komputasi. Secara umum komputasi sains mengkaji aspek-aspek
komputasi untuk aplikasi / memecahkan masalah di bidang sains lain, seperti
fisika, kimia, biologi dan lain-lain. Di Indonesia sudah banyak pertemuan atau
kegiatan ilmiah terkait dengan komputasi, tetapi umumnya lebih terkait dengan
aspek teknologi informasi. Sedangkan kajian di komputasi sains masih sangat
kurang. Hal ini tidak mengherankan karena komputasi sains lebih condong sebagai
kajian teori murni, sehingga komunitasnya masih sangat terbatas seperti halnya
fisika teori. Hanya ada satu kegiatan ilmiah yang terkait langsung dan fokus
pada kajian komputasi sains, yaitu Workshop on Computational Science yang
diadakan rutin setiap tahun oleh konsorsium yang tergabung dalam Masyarakat
Komputasi Indonesia – MKI.